Bandarasoekarnohatta.com – Jadwal penerbangan di Bandara Internasional Soekarno Hatta diprediksi akan kembali normal seiring dengan menurunnya trafik penerbangan pasca arus mudik-balik lebaran 2016.
Delay penerbangan dari beberapa maskapai yang sebelumnya tak bisa dihindari, diharap berangsur dapat dikendalikan.
Director of Operations and Engineering PT Angkasa Pura II Djoko Murjatmodjo, mengatakan akan segera berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan membahas masalah keterlambatan jam penerbangan (delay) sejumlah maskapai selama musim libur Lebaran 2016.
Pembahasan ini nantinya akan dilakukan setelah arus balik selesai dan kepadatan penumpang kembali normal.
“Masalah keterlambatan (jadwal penerbangan) di sisi airlines, kami akan koordinasi. Kami akan laporkan data yang kami punya ke Direktorat Jenderal Perhubungan Udara,” ujar Djoko, beberapa waktu lalu.
Berdasarkan data yang dirilis oleh PT AP II, selama periode 1-9 Juli 2016 terdapat tiga maskapai yang mengalami delay paling sering, yakni Garuda Indonesia (153 delay), Sriwijaya Air (127 delay), dan Lion Air dengan (120 delay).