Jakarta – Setelah menyabet prestasi membanggakan dalam ajang Skytrax World Airport Survey sebagai The World Most Improved Airport 2017, PT Angkasa Pura (AP) II kini kembali berkompetisi dalam nominasi penghargaan International Airport Review Award 2017. AP II dinominasikan dalam 3 kategori, antara lain Passenger Experience, Airside Operation, dan Air Traffic Center (ATC)/Air Traffic Movement (ATM).
Pemenang Airport Review Award 2017 ditentukan berdasarkan hasil voting secara online. Oleh sebab itu, PT AP II berusaha meraih dukungan sebanyak-banyaknya dari netizen untuk turut menyumbangkan suaranya melalui link www.internationalairportreview.com. Periode pengumpulan suara dilakukan sejak 16 Juni – 31 Agustus 2017 mendatang.
“Mari, kita support AP II untuk memenangi International Airport Review Award 2017, dengan 3 kategori yang sudah masuk nominasi itu,” kata Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Kami terus support pengembangan pariwisata mengejar target kunjungan wisman dan wisnus, seperti dilansir Viva.
“Terima kasih atas semua dukungan netizen Indonesia yang aktif. Kami harap di sesi ini, kami dibantu vote. Periode voting dari 16 Juni hingga 31 Agustus 2017. Angkasa Pura II sudah masuk nominasi penghargaan International Airport Review Award 2017 untuk tiga kategori yang kita kelola,” imbuh Muhammad Awaluddin, Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Selasa (8/8).
Lebih lanjut Awaluddin mengatakan bahwa apabila seluruh unsur bersatu, maka airport atau bendara yang menjadi wajah depan sekaligus pintu masuk nomor 2 para wisatawan mancanegara ke Indonesia ini akan semakin populer. “Wisatawan pun akan merasa aman, nyaman, dan yakin dengan layanan prima AP II. Kami pun bangga menjadi first impression buat wisman yang masuk ke tanah air,” papar Awaluddin.
Dalam setiap kategori yang diperebutkan, AP II berkompetisi dengan operator bandara lainnya di dunia, seperti Brazil Civil Aviation Secretary, Leidos, Imtradex, Nats, Swiss International Airlines, Zurich Airport, Gatwick Airport, Airport Advisos, dan masih banyak lagi.
“Angkasa Pura II harus juara di tiap kategori yang diikuti. Kalau juara, nama Indonesia, negara dengan 250 juta penduduk akan semakin diperhitungkan di level global. Kepercayaan dunia terhadap kemampuan putra-putra Indonesia juga makin kuat,” tandasnya.
International Airport Review Award 2017 sendiri adalah salah satu ajang bergengsi untuk pelaku industri bandara di dunia. Pemenang penghargaan ini akan diumumkan pada 1 November 2017 bertepatan dengan peringatan ulang tahun ke-20 International Airport Review.