Jakarta – PT Angkasa Pura (AP) II mengumumkan akan kembali mengoperasikan automated people mover system (APMS) alias kereta api layang (kalayang) mulai Senin (25/4) depan. Kalayang atau skytrain tersebut sengaja dioperasikan untuk mengakomodir arus mudik Lebaran sampai tanggal 10 Mei 2022.
“APMS atau kalayang akan melayani pengguna jasa Bandara Soekarno-Hatta selama angkutan Lebaran 2022 saja atau mulai tanggal 25 April-10 Mei 2022. Pengoperasian kalayang selama masa angkutan Lebaran untuk membantu pergerakan penumpang antarterminal atau untuk memudahkan penumpang,” kata Senior Manager Branch Communication and Legal Bandara Soekarno-Hatta M Holik Muardi, Kamis (21/4), seperti dilansir dari Kompas. Kalayang sendiri beroperasi mulai pukul 06.00 WIB sampai jam 21.00 WIB per hari.
“Jaminan level of service harus jauh lebih baik, di mana misalnya di Bandara Soekarno-Hatta pada Angkutan Lebaran 2022 kami kembali mengoperasikan Skytrain yang menghubungkan Terminal 1, Terminal 2, Terminal 3 dan Stasiun Kereta Bandara,” imbuh President Director Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin.
Skytrain nantinya akan berputar di sejumlah shelter di Bandara Soetta. Rute shelter tersebut antara lain, Terminal 1-Stasiun Kereta Bandara-Terminal 2-Terminal 3, serta sebaliknya. Di tiap shelter, skytrain hanya akan berhenti selama 1 menit. Skytrain atau kalayang secara bergiliran mendatangi setiap shelter per 13 menit.
“Di luar waktu operasional Kalayang atau mulai pukul 21.01 – 05.59 WIB, penumpang atau pengguna jasa yang ingin pindah terminal dapat menggunakan layanan shuttle bus yang beroperasi 24 jam,” jelasnya.
Shuttle bus yang disediakan oleh pihak Bandara Soekarno-Hatta ada yang gratis dan berbayar. Adapun untuk rute airport free shuttle bus mulai dari TOD M1-Gedung ACS-Terminal 2 (Gate 3)- Stasiun Kereta Bandara-Halte Kargo-Terminal 3 (Gate 3)-Terminal 1A & B- Gedung ACD-Gedung TOD M1 (Lantai 1).
Sedangkan, rute airport paid shuttle bus (berbayar) mulai dari TOD M1-Gedung ACS-Gedung MPS-Terminal 2 (Gate 5) -Halte Parkir Inap 1-Stasiun Kereta Bandara-Halte Imigrasi-Terminal Kargo-Terminal 3 (Gate 4) -Terminal 1B-Gedung ACD-Gedung TOD M1 (Lantai 2).